Jurnal Pendidikan Geografi: Kajian, Teori, dan Praktek dalam Bidang Pendidikan dan Ilmu Geografi
Abstract
Kualitas air tanah pesisir di pulau kecil memiliki karakteristik yang dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan luasan. Pulau Yeben merupakan pulau kecil dengan luas 1,3 km2 dengan prioritas kawasan pariwisata pesisir dan bahari di kepulauan Raja Ampat. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis kadar parameter kualitas air tanah dan (2) menganalisis sampel air terhadap baku mutu air. Sampel air tanah yang diambil sejumlah 4 sampel dari lokasi kajian. Lokasi sampel air berada pada morfologi dataran pantai. Analisis setiap parameter fisik dan kimia masing-masing sampel air tanah dilakukan dengan perbandingan nilai standar baku mutu air minum Hasil penelitian disajikan dalam tabel perbandingan baku mutu dan grafik nilai berskala. Berdasarkan hasil laboratorium menunjukkan melebihi baku mutu unsur fisik dan unsur kimia antara lain fluorida, kesadahan, sulfat dan zat organik. Secara umum kualitas air termasuk buruk. Kualitas air tanah yang buruk terjadi dikarenakan oleh pengaruh intrusi air laut.
Recommended Citation
Vienastra, Septian and Febriarta, Erik
(2024)
"Dinamika hidrokimia air tanah pada Akuifer Pasiran Pulau Yeben Raja Ampat, Papua Barat,"
Jurnal Pendidikan Geografi: Kajian, Teori, dan Praktek dalam Bidang Pendidikan dan Ilmu Geografi: Vol. 26:
No.
2, Article 5.
DOI: https://doi.org/10.17977/um017v26i22021p099
Available at:
https://citeus.um.ac.id/jpg/vol26/iss2/5