•  
  •  
 

Jurnal Pendidikan Geografi: Kajian, Teori, dan Praktek dalam Bidang Pendidikan dan Ilmu Geografi

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalahuntuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing dalam meningkatkan hasil belajar dan keaktifan siswa. Subjek penelitian ini adalah kelas XI IPS 1 di SMAN 2 Probolinggo yang berjumlah 28 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau Classroom Action Research. PTK ini berusaha mengkaji dan merefleksikan secara mendalam beberapa aspek dalam kegiatan pembelajaran, yaitu partisipasi siswa, interaksi antara guru dan siswa, interaksi antar siswa untuk dapat menjawab permasalahan penelitian, dan mendapatkan hasil belajar yang diharapkan baik kognitif, afektif, maupun psikomotor.Penelitian ini terdiri dari 2 siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Pembelajaran dengan menggunakan model inkuiri terbimbing ini dilakukan dengan sintak yaitu merumuskan masalah, membuat hipotesis,mengumpulkan data, menguji hipotesis dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian pembelajaran KD menganalisis sebaran tambang di Indonesia berdasarkan nilai strategisnya telah tuntas bagi siswa kelas XI IPS1 SMAN 2 Probolinggo setelah mendapatkan tindakan pada siklus II. Hal ini dapat dilihat dari persentase jumlah siswa yang telah mencapai KKM. Pada pra siklus jumlah siswa yang mencapai KKM hanya 25%, pada siklus I jumlah siswa yang mencapai KKM 53,57%, sedangkan pada siklus II jumlah siswa yang mencapai KKM sebanyak 89,28%.

Share

COinS